Sunday, March 31, 2013

senja sore ini bagus sekali
jauh lebih bagus daripada senja-senja sebelumnya
semburat awan merah yang bagaikan pipi gadis yang bersemu
menampakan wujudnya kepada sebagian penghuni bumi
seolah-olah ingin menyapa para pekerja yang hendak pulang ke rumah

dan di jalanan ibukota yang padat
aku hanya diam, kedua tanganku tetap berpegangan pada stir sepeda motorku
terjebak di tengah kemacetan ibukota
bersama puluhan masyarakat ibukota yang mempunyai tujuan yang sama

PULANG

senja...
memang apabila mendengar kata tersebut
pikiranku langsung tertuju padamu
lelaki senja...

ah apa kabar dia?

sudah lama sekali aku tidak bertegur sapa dengannya
pertemuan yang mungkin pertama dan terakhir
untukku dan dia

lelaki senja...

aku rindu dengannya...

perasaan ini memang tidak mendapat balasan
tapi aku tidak ingin menunggunya
hanya saja rasanya aku enggan untuk melepasnya
terlalu manis untuk dilupakan
walaupun memang tidak ada manisnya bagi orang lain

ah sudahlah
tahu apa mereka
orang jatuh cinta kan memang selalu seperti itu
yang pahit dibilang manis
dan yang manis dilebih-lebihkan
kalau tidak begitu bukan cinta namanya

lelaki senja itu sudah kembali kerumahnya
tempat asalnya, Yogyakarta
tidak, bukan berarti dia tidak akan kembali kesini
atau aku tidak tahu juga
mungkin dia hanya rindu dengan kampung halamannya tersebut

ah kalaupun dia kembali
mungkin akan lebih baik begitu
lebih baik agar aku bisa melupakannya

-minggu, 31 maret 2013-

Wednesday, March 20, 2013

candy reddy! yippie! she'll made your day as sweet as sugar :)

Tuesday, March 12, 2013

akhirnya hujan turun juga 
setelah beberapa hari ini matahari menyinari Jakarta dengan terik
aku terbangun pagi ini diiringi dengan suara bulir hujan yang jatuh dari langit

selalu...
sehabis aku bermimpi mengenai kamu
hujan jatuh membasahi pekarangan rumahku
aku terduduk di sisi ranjangku
temenung, melihat bulir-bulir hujan yang membasahi kaca jendelaku
hanya diam
mengingat kembali mimpi semalam

indah...
fana...
semu...
bahagia...
khawatir...

ya semua itu yang aku rasakan
kembali teringat senyummu
rambutmu yang ikal
dan belai lembut jemarimu
aku rindu...

hal itu selalu terjadi
disaat aku penat atas aktifitasku
kamu selalu datang
walau hanya mimpi
aku rindu kamu F
tidak bisakan kita bertemu?

Jakarta, 12 Maret 2013

Friday, March 1, 2013































akhirnya aku dapat berjumpa dengannya! 








"gue kangen sama kebun binatang ini" kata temanku N
"gue belum pernah kesini malahan" kataku
"dulu kebun binatang ini lebih rapih, hewannya banyak banget, nggak kayak sekarang, miris lihatnya. Hewannya banyak yang mati. Kandangnya saja tidak di bersihkan begitu, tempatnya kotor.  Kasihan lihatnya" katanya
"iya, kasihan ya hewan-hewan disini, lihat aja beruang di bawah ini saja sampai kurus seperti tidak di rawat dengan baik" kata D
"kebun binatang ini memberikan kenangan tersendiri buat gue sewaktu gue masih tinggal di Bandung ini, gue sering banget ke sini sama keluarga gue, sekarang beda" sahut N
"seandainya kebun binatang disini lebih di rawat lagi, mungkin nggak akan sesepi ini pengunjungnya" sahut temanku O
"iya, dan harganya juga nggak sebanding dengan fasilitas disini, lebih murah kebun binatang di Jakarta, lebih bersih dan terawat serta lebih murah biaya masuknya"
"yah semoga saja Pemda kota Bandung dapat memperbaiki kebun binatang ini kembali seperti waktu gue masih kecil"
"Aamiin"




-Bandung, 17 Oktober 2012-